
Mengabarkan.com – Kapolres Kuantan Singingi (Kuansing) AKBP Pangucap Priyo Soegito melakukan pengecekan terhadap pos pelayanan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024.
Pos yang dicek oleh AKBP Pangucap adalah pos di Tugu Cerano dan pos pelayanan di Desa Kasang, Kuansing.
Kapolres menyebutkan bahwa pengecekan dilakukan untuk mengetahui kesiapan logistik yang akan dibutuhkan saat melaksanakan tugas pada Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijiriah di wilayah hukum Polres Kuansing.
Dia juga memberikan arahan kepada anggotanya agar segera melengkapi kelengkapan pos pelayanan guna memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
“Tentunya, personel harus tetap waspada terhadap gangguan yang dapat mengganggu Kamtibmas. Tetap jaga kesehatan dan keselamatan serta laksanakan tugas dengan ikhlas dan penuh tanggungjawab,” imbuhnya.
AKBP Pangucap juga menginstruksikan agar personel yang bertugas selalu koordinasi dengan instansi terkait untuk memulai pelayanan di pos pelayanan lainnya di Kabupaten Kuansing.
“Jalankan tugas ini dengan humanis, tanggung jawab, dan profesional sesuai dengan SOP yang berlaku. Berikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat saat mudik nanti,” pesan AKBP Pangucap.
Sementara dalam pengecekan itu turut hadir Kabag Ops Polres Kuansing Kompol Hendri Suparto, Kasat Lantas Polres Kuansing AKP Boy Setiawan, Kasat Samapta Polres Kuansing AKP Refriadi, Kasie Propam Polres Kuansing AKP Sony J. Ritonga, KBO Sat Lantas Polres Kuansing Iptu Bambang Saputra dan Kanit II Sat Intelkam Polres Kuansing Ipda Dinda Elsa Kencana. (Paber).