Hitungan Hari Kebakaran Terjadi di Dua Lokasi, Kapolres Rohul: Kita Prihatin, karena Musibah Warga Musibah Kita Juga

Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono SIK, MH. Foto/Mengabarkan.com

Mengabarkan.com – Dalam hitungan hari, musibah kebakaran terjadi di dua lokasi di Kecamatan Ujung Batu, Rokan Hulu (Rohul), Riau. Pertama api melahap bangunan Pasar Baru dan selanjutnya terjadi di rumah warga. Peristiwa ini pun hanya berselang 3 hari setelah kejadian awal.

Mengetahui hal tersebut, Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono langsung memerintahkan anggotanya untuk turun ke lokasi agar menyapa warga serta memberikan tali asih kepada para korban kebakaran.

“Saat mendengar adanya musibah kebakaran yang menimpa warga setempat, saya langsung memerintahkan Kasat Reskrim AKP Raja Kosmos Parmulais untuk menemui warga, sekaligus memberikan berupa tali asih kepada beberapa korban kebakaran di Ujung Batu,” ujar AKBP Budi Setiyono, kepada reporter Mengabarkan.com, pada Selasa (16/4/2024).

AKBP Budi menyebut, pihaknya memerintahkan anggotanya ke lokasi sebagai bentuk kepedulian dan dukungan moral kepada keluarga yang terkena dampak kebakaran.

“Polri turut prihatin dan juga ikut merasakan musibah yang dialami oleh warga. Kita tahu kebakaran yang terjadi menyisakan kesedihan yang mendalam bagi para korban kebakaran, karena sudah kehilangan harta benda akibat kebakaran yang terjadi,” ujarnya.

Kapolres Rohul ini berharap agar kejadian seperti kebakaran tidak terulang kembali. Untuk itu, ia mengimbau warga agar senantiasa berhati-hati apalagi menghadapi musim kemarau yang kering sehingga rawan terjadi kebakaran.

“Pastikan kompor dan listrik dalam kondisi mati saat rumah ditinggalkan,” imbau AKBP Budi.

Kebakaran di Dua Lokasi

Untuk diketahui, kebakaran terjadi di dua lokasi di Kecamatan Ujung Batu, Rohul, Riau. Musibah kebakaran itu pun terjadi dalam kurun waktu 3 hari setelah kebekaran pertama.

Kebakaran pertama terjadi di Pasar Baru Ujung Batu, Kelurahan Ujung Batu, Kecamatan Ujung Batu, Kabupaten Rokan Hulu, Riau, pada Jumat (13/4/2024). Akibat periatiwa itu, sebanyak 3 ruko, 14 kios dan 1 rumah semi permanen terbakar.

Dalam kebakaran ini tidak ada korban jiwa, hanya saja kerugian ditaksir mencapai Rp4 Miliar.

Musibah kebakaran selanjutnya terjadi di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Ujung Batu, Kecamatan Ujung Batu, pada Senin (15/4/2024), sekitar pukul 14.20 WIB. Api pun melahap satu unit rumah permanen milik warga yang dijadikan sebagai tempat penyimpanan tabung gas.

Dalam kejadian ini, tidak ada korban jiwa. Hanya saja dua warga atas nama Bima Hariadi (36) dan Rezi Hafis mengalami luka bakar. Keduanya saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Awal Bross Ujung Batu, Rohul. Dalam peristiwa ini kerugian ditaksir mencapai Rp 70 juta. (Paber).

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *