
Mengabarkan.com – Polres Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, mengerahkan 74 personelnya untuk mengamankan Pacu Jalur Rayon II, pada Sabtu (8/6/2024).
Pacu jalur itu dilaksanakan di Tepian Rajo Desa Pauh Angit, Kecamatan Pangean, Kuansing.
Saat meminpin Apel pengamanan di lapangan bola kaki, Desa Koto, Kabag Ops Polres Kuansing, Kompol Hendri Suparto menyampaikan, bahwa pihaknya menerjukan 74 personel dalam pengamanan acara pacu jalur.
“Dalam pengamanan ini, kita mengerahkan personel gabungan dari Polres Kuansing dan beberapa Polsek Rayon, dengan total 74 personel yang terdiri dari 36 personel Polres Kuansing, 17 personel Polsek Pangean, 7 Polsek LTD, 5 personel Polsek Kuantan Hilir, 4 personel Polsek Benai dan 5 personel Polsek Cerenti,” terang Kompol Hendri Suparto, pada Sabtu (8/6/2024).
Hendri Suparto menambahkan, pengemanan yang dikerahkan bertujuan untuk memastikan pelaksanaan pengamanan pacu jalur berjalan lancar dan sukses.
“Saya tadi sudah perintahkan agar Anggota Polres Kuansing dan Polsek Rayonisasi melakukan pengamanan di titik-titik pos yang telah ditentukan dengan penuh tanggungjawab,” ujarnya.
“Pengamanan harus dilakukan secara humanis dan tegas agar pelaksanaan pacu jalur rayon II, di Kecamatan Pangean dapat berlangsung dengan baik,” sambungnya.
Selain itu, Kompol Hendri Suparto juga memerintahakan Provos untuk melakukan pengecekan terhadap anggota yang tidak hadir, sehingga dapat diambil tindakan yang diperlukan.
“Kegiatan tradisi budaya ini sangat dinantikan masyarakat, untuk itu seluruh personel harus memberikan kesan yang baik kepada semua orang,” tegasnya.
Penulis: Paber Siahaan