Keakraban AKBP Budi Setiyono bersama Wartawan Rohul Tersaji: Minta Wartawan Pantau Perilaku Polisi

Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono bersama Kasat Reskrim, AKP Raja Kosmos Parmulais cooling system dengan para wartawan yang bertugas di Rohul. Foto/Mengabarkan.com

Mengabarkan.com – Kapolres Rokan Hulu (Rohul), AKBP Budi Setiyono menyelenggarakan pertemuan dengan puluhan insan pers yang bertugas di Rokan Hulu, pada Jumat, 23 Aguatus 2024, di Mapolres Rohul.

Pertemuan yang penuh keakraban itu diberi nama ‘Cooling System bersama Insan Pers Dalam Mewujudkan Pilkada Damai Tahun 2024’.

Dalam pertemuan itu, AKBP Budi Setiyono juga mengajak seluruh wartawan untuk sama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang aman, damai dan sejuk.

“Prediksi dari intelijen, Pilkada 2024 ini cukup tinggi potensi konfliknya. Kami sangat berharap peran dari rekan-rekan wartawan dalam menciptakan suasana yang kondusif,” kata AKBP Budi.

Kapolres juga meminta wartawan agar memantau perilaku polri, termasuk di Polres Rohul. “Jadi instruksi Kapolri itu jelas, Polri dan TNI itu harus netral,” jelasnya.

AKBP Budi juga mengajak wartawan supaya berperan dalam meningkat rasa persatuan dan kesatuan bangsa dalam Pilkada 2024 ini.

“Mari bersama-sama mengkondusifkan wilayah Rohul. Buatlah berita yang sejuk, tindak menyebarkan berita permusuhan di tengah-tengah masyarakat. Waspadai berita bohong,” imbau Budi.

“Saya berharap wartawan itu harus benar-benar menguji informasi yang dibuatnya sebelum di share atau ditayangkan,” tambanya.

Kapolres Rohul juga menyampaikan, agar wartawan dapat menghindari yang namanya kampanye hitam.

“Rohul ini dikenal dengan ‘Negeri Seribu Suluk’. Artinya, jangan sampai ada rumah ibadah dijadikan tempat kampanye. Sebab itu merupakan komitmen bersama untuk menghindari politik identitas,” tegas Budi.

Penulis: Paber Siahaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *